INSOMNIA
INSOMNIA
Insomnia adalah gangguan tidur yang ditandai dengan kesulitan untuk terlelap maupun untuk tetap terlelap, meskipun Anda memiliki kesempatan itu. Insomnia termasuk masalah yang sangat mengganggu, karena aktivitas sepanjang hari juga tentu akan terpengaruh. Padahal tidur merupakan aktivitas penting yang dibutuhkan tubuh untuk mengembalikan dan memperbaiki sel-sel yang rusak dan menjadikan tubuh pulih kembali. Selain itu kurang tidur bisa menyebabkan menurunnya fungsi tubuh, mulai dari konsentrasi yang rendah hingga daya tahan tubuh melemah. Tak heran, banyak orang melakukan berbagai cara mengatasi insomnia agar bisa memiliki tidur yang berkualitas.
Insomnia sendiri ada beberapa jenis. Berdasarkan penyebabnya, insomnia dibedakan menjadi dua, yakni:
- Insomnia primer. Insomnia yang terjadi bukan karena gangguan kesehatan lainnya dan,
- Insomnia sekunder. Insomnia yang terjadi karena suatu gangguan kesehatan tertentu.
Sedangkan berdasarkan lama waktu terjadinya, insomnia dibedakan menjadi dua, yakni:
- Insomnia akut. Insomnia yang terjadi dalam waktu yang relatif pendek karena sebab tertentu seperti gugup mendekati masa ujian. Insomnia akut ini umumnya terjadi selama satu malam hingga beberapa minggu.
- Insomnia kronis. Insomnia dalam rentan waktu yang relatif panjang yang terjadi karena kondisi psikologi yang sedang tidak baik yang bisa bertahan tiga malam tiap minggu hingga beberapa bulan.
6 Cara mengatasi insomnia secara alami dan alternatif
1. Rutin olahraga
Rutin berolahraga akan melepaskan kortisol yang menjadi pengganggu pola tidur alami. Cara mengatasi insomnia secara alami adalah dengan melakukan olahraga di pagi hari seperti berjalan, peregangan, atau yoga
2. Mandi air hangat
Salah satu Cara mengatasi insomnia secara alami yang paling efektif untuk mengatasi insomnia adalah dengan mandi air hangat sebelum tidur. Pasalnya, setelah mandi, badan akan menjadi rileks dan membuat Anda cepat mengantuk.
3. Konsumsi kiwi kaya melatonin
Mengonsumsi makanan yang kaya melatonin memungkinkan tubuh untuk tidur lebih nyenyak. Cara mengatasi insomnia dengan bahan alami adalah dengan mengonsumsi buah yang kaya melatonin seperti kiwi. Riset menemukan mereka yang makan dua buah kiwi satu jam sebelum tidur selama empat minggu menunjukkan peningkatan efisiensi, kualitas dan kuantitas tidur.
4. Minum jus ceri
Cara mengatasi insomnia dengan bahan alami selanjutnya adalah dengan jus ceri. Riset 2018 menemukan mereka yang minum satu cangkir jus ceri tart dua kali sehari selama dua minggu, mengalami peningkatan waktu tidur sebanyak 84 menit.
5. Konsumsi Pisang
Cara mengatasi insomnia dengan bahan alami lainnya adalah dengan mengonsumsi pisang. Kandungan potasium, magnesium, triptofan, dan vitamin dalam pisang dapat mengatur fungsi otak dan tubuh Dengan mengonsumsi pisang maka akan memproduksi kadar hormon optimal seperti melatonin dan serotin yang akan membantu tubuh menjadi lebih cepat terlelap.
6. Aroma Lavender
Aroma lavender yang lembut mampu menenangkan pikiran dan juga menciptakan perasaam baik. Cara mengatasi insomnia dengan bahan alami ini adalah dengan meneteskan minyak lavender pada tempat tidur atau pakaian. Dengan cara ini akan membuat tubuh akan merasa relaks dan mudah tertidur.
Post a Comment